Cara Install Sublime Text di Linux Ubuntu, Linux Mint, Kali Linux dan Debian
Sublime Text adalah salah satu Text Editor yang paling populer dan banyak digunakan oleh para programmer khususnya seorang web developer sebagai senjata untuk ngoding. Sublime Text selain memiliki tampilan yang elegan juga sangat ringan dan mudah digunakan.
Sublime Text memiliki warna yang bervariasi sehingga terlihat menarik dan akan lebih betah saat melakukan proses koding. Selain itu, Sublime Text juga terdapat banyak fitur yang tentunya sangat berguna salah satunya Plugin untuk mempermudah penggunanya saat menjalankan proses koding.
Sublime Text tersedia dan bisa di install pada sistem operasi Linux maupun Windows. Tersedia juga versi gratis dan versi berbayar.
Nah, pada kesempatan ini admin akan memaparkan Bagaimana Cara Install Sublime Text di Linux Ubuntu, Linux Mint, Kali Linux, Debian dll.
Install Sublime Text
1. Buka Terminal.
2. Pastikan sebelumnya anda melakukan update dan upgrade sistem dengan cara mengetikkan perintah berikut.
sudo apt update && sudo apt upgrade -y
3. Selanjutnya install apt-transport-https dengan cara mengetikkan.
sudo apt-get install apt-transport-https
4. Selanjutnya pasang GPG key dari Sublime Text.
wget -qO - https://download.sublimetext.com/sublimehq-pub.gpg | sudo apt-key add -
5. Selanjutnya pilih salah satu repository berikut.
-Versi Stable
echo "deb https://download.sublimetext.com/ apt/stable/" | sudo tee /etc/apt/sources.list.d/sublime-text.list
-Versi Dev
echo "deb https://download.sublimetext.com/ apt/dev/" | sudo tee /etc/apt/sources.list.d/sublime-text.list
6. Jika sudah, lakukan update dan install Sublime Text dengan mengetikkan perintah berikut.
sudo apt-get update && sudo apt-get install sublime-text
7. Selesai.
8. Silahkan buka aplikasi Sublime Text nya.
Secara default Sublime Text menggunakan versi free alias gratis, apabila anda ingin menjadikannya Full Version atau versi berbayar silahkan baca artikel Cara Aktivasi Sublime Text.
Posting Komentar untuk "Cara Install Sublime Text di Linux Ubuntu, Linux Mint, Kali Linux dan Debian"
Pastikan komentar anda adalah berupa pertanyaan, koreksi, atau hal lainnya yang bermanfaat bagi anda atau mungkin bagi orang lain.
Jika anda merasa artikel yang ada diblog ini bermanfaat, berikan donasi untuk membantu admin mengelola blog ini menjadi lebih semangat lagi.
Donasi via PayPal > Klik Disini